Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Pendapatan Usaha Warung Makan Perspektif Ekonomi Islam
DOI:
https://doi.org/10.51178/cok.v2i2.715Keywords:
Strategi Pemasaran, Usaha Warung Makan, Ekonomi IslamAbstract
Strategi pemasaran merupakan strategi untuk melayani pasar atau segmen pasar yang dijadikan target oleh seorang pengusaha. Oleh karena itu, strategi pemasaran merupakan kombinasi dari bauran pemasaran yang diterapkan oleh pengusaha untuk melayani pasarnya. Berdasarkan rumusan masalah tersebut, penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui strategi pemasaran pengusaha warung makan dalam meningkatkan pendapatan usaha warung makan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah empiris, karena dalam penelitian ini peneliti menggambarkan tentang suatu keadaan atau fenomena dari objek penelitian yang diteliti dengan cara mengembangkan konsep serta menghimpun kenyataan yang ada. Metode penelitian ini adalah Deskriptif Kualitatif. Dari hasil penelitian strategi pemasaran yang diterapkan dalam meningkatkan pendapatan pengusaha adalah dengan menerapkan sistem bauran pemasaran; product, price, place dan promotion. Dilihat dari perspektif ekonomi Islam, pengusaha warung makan juga menerapakan praktik yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW, yakni shiddiq (benar dan jujur), amanah (dapat dipercaya), fathanah (cerdas), dan tabligh (komunikatif).
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Center of Knowledge : Jurnal Pendidikan Dan Pengabdian Masyarakat
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.