Tinjauan Kelengkapan Dokumen Berkas Rekam Medis Pasien Bedah Obgyn Di RSU. Imelda Pekerja Idonesia Medan Tahun 2021

Authors

  • Marta Simanjuntak Universitas Imelda Medan

Keywords:

Kelengkapan Berkas, Rekam Medis, Pasien OBGYN

Abstract

Berkas rekam medis pasien bedah OBGYN harus diisi dengan jelas dan lengkap, karena dapat berpengaruh dengan kualitas dan mutu pelayanan suatu rumah sakit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelengkapan dokumen berkas rekam medis pasien bedah obgyn di RSU. Imelda Pekerja Idonesia Medan. Jenis penelitian yang dipakai adalah penelitian deskriptif yang bertujuan untuk menggambarkan situasi yang ada ditempat penelitian dengan menggunakan metode observasi dan daftar check list. Populasi pada penelitian ini adalah berkas rekam medis pada pasien bedah obgyn di RSU. Imelda Pekerja Idonesia Medan di periode 1 semester pertama tahun 2021 dengan jumlah 78 berkas rekam medis. Sampel dalam penelitian ini adalah berkas rekam medis pada pasien bedah obgyn di RSU. Imelda Pekerja Idonesia Medan berjumlah 78 berkas. Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian yang berjudul “Tinjauan mengetahui kelengkapan dokumen berkas rekam medis pasien bedah obgyn di RSU. Imelda Pekerja Idonesia Medan bahwa mayoritas lengkap dari seluruh berkas berdasarkan 4 komponen analisa yaitu sebanyak 60 berkas (77%), dan minoritas lengkap sebanyak 18  berkas (23%). Dan berdasarkan hasil observasi tabel kelengkapan berkas rekam medis  pasien bedah OBGYN menunjukkan bahwa dari 78 berkas resume medis dengan 4 kompenen analisa yang telah ditentukan dalam setiap item review terdapat pada review identifikasi dalam berkas rekam medis pasien bedah OBGYN mayoritas lengkap sebanyak 78 berkas (100%) sedangkan minoritas lengkap pada item review Autentika (Tanda tangan dan nama terang) dalam berkas rekam medis pasien OBGYN  pada item informed consent sebanyak 40 berkas (38%). Disarankan petugas rekam medis lebih cermat dan teliti dalam menganalisa kelengkapan isi berkas rekam medis pasien OBGYN  dan sebaiknya waktu menganalisa berkas rekam medis dilakukan pada saat pasien masih dirawat di RSU. Imelda Pekerja Idonesia Medan sehingga data yang diolah dapat lebih efektif dan berkualitas menghasilkan informasi yang bermutu.

Downloads

Published

2022-04-09

Issue

Section

Articles