Pengaruh Pengungkapan Good Corporate Governance Dan Ukuran Dewan Komisaris Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Manufaktur Di BEI Tahun 2010

Authors

  • Suryadi P Sinaga

Keywords:

Corporate Governance, Ukuran Dewan komisaris, Nilai Perusahaan

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah seberapa besar pengaruh dariĀ  transparansi GCG dan ukuran dewan komisarisĀ  terhadap nilai perusahaan.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan bukti secara empiris mengenai pengaruh dari pengungkapan good corporate governance dan ukuran dewan komisaris terhadap nilai perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI sebanyak 131 perusahaan. Pemilihan sampel dengan purposive sampling.Perusahaan yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 86 perusahaan untuk data tahun 2010. Sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari situs www.idx.co.id. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil menunjukan secara simultan bahwa pengungkapan good corporate governance dan ukuran dewan komisarisĀ  secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, dengan tingkat signifikasi sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05. Kedua variable independent memberikan nilai 38,9% dimana terdapat 61,1% variable dependen dijelaskan oleh variable diluar variable independen. Kesimpulan penelitian ini adalah secara simultan transparansi GCG dan ukuran dewan komisaris berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan.

Downloads

Published

2021-01-18

How to Cite

P Sinaga, S. (2021). Pengaruh Pengungkapan Good Corporate Governance Dan Ukuran Dewan Komisaris Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Manufaktur Di BEI Tahun 2010. Journal Economy and Currency Study (JECS), 2(1), 1-9. Retrieved from https://pusdikra-publishing.com/index.php/jecs/article/view/106

Issue

Section

Articles