Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kesadaran Membayar Zakat Di Lingkungan Sekolah Tinggi Agama Islam Jam'iyah Mahmudiyah Langkat

Authors

  • Muamar Al Qadri, Afifah Turahman Hasibuan STAI Jam’iyah Mahmudiyah Tanjung Pura Langkat, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.51178/invention.v2i1.1566

Keywords:

Kesadaran, Kepercayaan, Pengetahuan

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan dan kepercayaan terhadap kesadaran dalam membayar zakat. Penelitian ini berjenis kuantitatif dengan menggunakan data primer yang dikumpulkan melalui kuisioner yang dibagikan. Sampel penelitian sebanyak 60 orang yang merupakan civitas akademika dilingkungan STAI Jam’iyah Mahmudiyah, Langkat. Metode regresi linier berganda penelitian dalam penelitian ini digunakan untuk menganalisis data yang dibantu dengan program SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variebel pengetahuan dan kepercayaan berpengaruh signifikan terhadap kesadaran dalam membayar zakat. Adapun besar pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat sebesar 59 %. Hal ini dibuktikan dengan uji koefisien determinasi (R2) sebesar 59% dan sisanya dipengaruhi variabel lain yang tidak ada pada model penelitian.

Downloads

Published

2021-03-20

Issue

Section

Articles