Pengembangan Instrumen Penilaian Berbantuan Powerpoint Pada Mata Pelajaran IPA Kelas IV SD
DOI:
https://doi.org/10.51178/jesa.v3i2.513Keywords:
Instrumen Penilaian, Microsoft PowerpointAbstract
Penelitian ini memiliki masalah diantaranya: (1) Hasil belajar IPA khususnya materi gaya masih dalam kategori rendah, (2) Pendidik masih menggunakan metode konvensional saat mengajar materi gaya, (3) Kurangnya pemahaman guru akan mengoperasikan microsoft, (4) Smartphone dan PC belum dimanfaatkan secara maksimal sebagai multimedia interaktif materi gaya, (5) Belum dikembangkannya multimedia interaktif berbasis Powerpoint di SD Negeri 105361 Lubuk Cemara Kec. Perbaungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui validitas, praktikalitas, dan efektivitas pada instrumen penilaian berbantuan powerpoint pada materi gaya siswa kelas IV SD Negeri 105361 Lubuk Cemara Kec. Perbaungan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian pengembangan (Research and Development) dengan model pengembangan Borg and Gall yang terdiri dari 10 langkah pengembangan dimulai dari potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi produk, revisi produk,uji coba produk, revisi produk, uji pemakaian, revisi produk, dan pembuatan produk secara massal. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui wawancara guru, validasi angket materi dan media, serta angket respon peserta didik. Teknik pengumpulan data diperoleh dengan melakukan wawancara, angket, serta memberikan tes. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 105361 Lubuk Cemara Kec. Perbaungan. Waktu penelitian dilakukan pada bulan Maret sampai dengan Juni 2021. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV-A yang berjumlah 25 orang. Validator dalam penelitian ini adalah ahli materi, ahli media, dan guru. Berdasarkan tahapan dalam proses penelitian pengembangan, maka dapat disimpulkan bahwa instrumen penilaian berbantuan powerpoint pada materi gaya siswa kelas IV SD Negeri 105361 Lubuk Cemara Kec. Perbaungan dinyatakan valid dengan persentase skor ahli materi 84,37% dan ahli media 86,33%. Multimedia juga dinyatakan praktis dengan persentase ahli praktikalitas sebesar 90,90% dan rata-rata respon siswa sebesar 87,38% serta efektif dengan persentase hasil belajar siswa sebesar 90%. Oleh karena itu, instrumen penilaian berbantuan powerpoint pada materi gaya siswa kelas IV SD layak digunakan sebagai media pembelajaran.