Upaya Meningkatkan Etika Berbusana Siswa Pada Masa Remaja Melalui Layanan Informasi Teknik Focus Group Discusion Kelas VIII SMP Negeri 1 Perbaungan T.A 2020/2021
Keywords:
Etika Berbusana, RemajaAbstract
Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan fenomena yang ada dikelas VIIII SMP NEGERI 1 PERBAUNGAN menunjukkan kurangnya etika berbusana siswa pada masa remaja. Melalui layanan informasi dengan teknik focus group discussion dapat memberikan peningkatan pada etika berbusana siswa pada masa remaja. Tujuan utama penelitian ini untuk mengetahui pelaksanaan layanan informasi dengan teknik focus group discussionyang efektif untuk meningkatkan etika berbusana siswa pada masa remaja. jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas bimbingan dan konseling dengan menggunakan dua siklus. Objek penelitian ini berjumlah 19 orang dengan subjek siswa kelas VIII SMP NEGERI 1 PERBAUNGAN. Secara terperinci siswa 19 orang tersebut merupakan hasil wawancara dari guru BK yang ada disekolah tersebut. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa layanan informasi dengan teknik focus group discussion dapat meningkatkan etika berbusana siswa pada masa remaja VIII SMP NEGERI 1 PERBAUNGAN, hal ini dapat dilihat dari mulai pra siklus, dimana etika berbusana siswa pada masa remaja di peroleh dengan jumlah 1 orang dari 19 orang dengan kategori sedang , pada siklus I keberanian bertanya siswa mengalami peningkatan menjadi 11 orang dengan kategori sedang, dan pada siklus II etika berbusana siswa pada masa remaja sekitar mengalami peningkatan yang signifikan yaitu menjadi 12 orang dengan kategori tinggi. Dengan demikian dapat di simpulkan bahwa penerapan layanan informasi dengan teknik focus group discussion dapat meningkatkan etika berbusana siswa pada masa remaja kelas VIII SMP NEGERI 1 PERBAUNGAN Tahun Ajaran 2020/2021