Meningkatkan Kemampuan Guru Dalam Menetapkan Kriteria Ketuntasan Minimal Melalui Workshop Di Sd Negeri 174568 Simorangkir Tahun Ajaran 2019-2020

Authors

  • Katarina Tampubolon tapanuli utara

Keywords:

Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM), Workshop

Abstract

Tujuan Penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan tersebut melalui workshop. Subyek penelitian adalah guru guru SD Negeri 174568 Simorangkir dengan melibatkan gabungan guru rayon siatas barita  guru kelas I – VI sejumlah 21 orang. Workshop yang terdiri atas 2 siklus memberikan pemahaman dan latihan menetapkan KKM indikator, KKM Kompetensi Dasar, KKM Standar Kompetensi sampai KKM mata pelajaran. Siklus 1 dengan kelompok besar ( umum ) dan siklus ke 2 kelompok kecil yaitu sesuai kelas dan mata pelajaran. Penelitian Tindakan Sekolah ini menggunakan analisa data deskriptif komparatif yaitu membandingan kondisi awal dengan hasil siklus 1 dan siklus 2. Pengumpulan data dari Lembar Pemahaman KKM, instrumen serta wawancara. Berdasarkan hasil penelitian tindakan tsb dapat disimpulkan bahwa (1) melalui workshop dapat meningkatkan kemampuan dalam menetapkan Kriteria Ketuntasan Minimal ( KKM ) bagi guru-guru SD Negeri 174568 Simorangkir, (2) dengan meningkatnya kemampuan tsb guru-guru lebih semangat dan antusias dalam pembelajaran karena mereka ingin mencapai hasil pembelajaran yang lebih tinggi dari KKM, dengan demikian hasil belajar siswa meningkat. Peneliti merekomendasikan : (1) Workshop dari pengawas sangat membantu dan diperlukan guru-guru guna meningkatkan kinerjanya dalam proses pembelajaran, (2) perlunya kinerja guru yang maksimal dalam pembelajaran agar hasil belajar meningkat , (3) sekolah hendaknya mendukung dan mendorong agar kinerja guru-guru senantiasa meningkat sehingga dapat meningkatkan mutu pendidikan.

Downloads

Published

2020-10-23

Issue

Section

Articles