Hubungan Pola Asuh Orang Tua Terhadap Perilaku Prososial Anak Usia Dini
DOI:
https://doi.org/10.51178/jesa.v4i1.1072Keywords:
Pola Asuh, Orang Tua, PrososialAbstract
Kurangnya perhatian dari orang tua baik sadar maupun tidak sadar akan menjadi pola asuh yang akan mempengaruhi perilaku prososial anak, hal ini yang melatar belakangi peneliti untuk melakukan penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pola asuh orang tua terhadap perilaku prososial anak kelompok B di TK ABA 22. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Populasi dari penelitian ini yaitu orang tua murid sebanyak 23 orang, dengan 23 sampel. Alat pengumpulan data yang digunakan berupa angket dan lembar observasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik sederhana dan uji hipotesis dengan menggunakan rumus korelasi product moment dengan signifikasi ? < 0,05, sehingga di dapat hasil r adalah 0.792 artinya hasil penelitian menunjukkan korelasi yang kuat antara pola asuh orang tua terhadap perilaku prososial.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Ability: Journal of Education and Social Analysis
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.