Penerapan Furudhul Ainiyah Dalam Pembembentukan Akhlak Mulia Peserta Didik Madrasah Ibitidaiyah Negeri 2 Mojokerto

Authors

  • Purwandik, Rahmat Institut Pesantren Kh Abdul Chalim Mojokerto, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.51178/khazanah.v2i3.1450

Keywords:

Furudhul ‘Ainiyah, Pembentukan Akhlaq

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1). Mengetahui cara penerapan nilai-nilai furudhul ainiyah bagi peserta didik  Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Mojokerto? dan (2). mengetahui penerapan furudhul ainiyah dalam pembentukan akhlak mulia bagi peserta didik Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Mojokerto. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Subyek dalam penelitian ini adalah guru PAI Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Mojokerto.  Data dianalisis dengan menggunakan analisis kualitatif deskriptif melalui reduksi data, penyajian data dan verifikasi. Cara penerapan nilai-nilai furudhul ainiyah di MIN 2 Mojokerto adalah sebagai berikut. (1) Penerapan Gerakan Furudhul Ainiyah (GEFA) dalam membentuk karakter siswa di MIN 2 Mojokerto berdasarkan: rumusan visi, misi, dan tujuan madrasah (2) Evaluasi pelaksanaan program Gerakan Furudhul Ainiyah (GEFA) dalam membentuk karakter siswa di MIN 2 Mojokerto dilakukan dengan pendekatan mastery learning melalui proses evaluasi setoran hafalan dengan standar kelulusan program Syarat Kecakapan Ubudiyah dan Akhlakul Karimah (SKUA), (3) Guru Pendidikan agama Islam sebagai pembimbing dalam menciptakan budaya religius di MIN 2 Mojokerto. Dan berdasarkan dari hasil penelitian penerapan nilai-nilai furudhul ainiyah di MIN 2 Mojokerto mampu mencapai target pendidikan agama Islam dalam Pembembentukan Akhlak Mulia Peserta Didik. Sehingga pembentukan akhlak mulia peserta didik dapat tercapai.

Downloads

Published

2023-08-20

Issue

Section

Articles