Perancangan Media Pembelajaran Informatika Menggunakan Aplikasi Animiz Animaker Pada Kelas VII di SMPN 1 Padang Gelugur Pasaman Timur
DOI:
https://doi.org/10.51178/jsr.v5i3.2169Keywords:
Media Pembelajaran, Aplikasi Animiz AnimakerAbstract
Kesulitan yang ada di SMPN 1 Padang Gelugur, dimana penggunaan media pembelajaran masih jarang dilakukan, menjadi pendorong dilakukannya penelitian ini. Definisi media yang menyatakan bahwa media adalah alat yang digunakan untuk melibatkan pikiran, perasaan, dan perhatian siswa dalam belajar, memperjelas fungsi penting media pembelajaran bagi siswa. Mempermudah pembelajaran bagi pengajar dan siswa merupakan tujuan dari penelitian penulis yang berjudul Rancang Bangun Media Pembelajaran Informatika Menggunakan Aplikasi Animiz Animaker di Kelas VII SMPN 1 Padang Gelugur Pasaman Timur. Pendekatan penelitian Research and Development (R&D) digunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan model pengembangan Decide, Design, Develop, Evaluate, atau DDD-E. Penelitian Animiz Animaker memberikan hasil yang sangat valid untuk nilai validitas media pembelajaran informatika dengan rata-rata 0,82. Uji kepraktisan terhadap tiga orang guru menghasilkan nilai kategori sangat tinggi yaitu 0,92, namun uji keefektifan menghasilkan nilai rata-rata. Guru dan siswa dapat memperlancar proses pembelajaran informatika dengan memanfaatkan media pembelajaran informatika Animiz Animaker yang memiliki nilai rata-rata 0,82.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Education Achievement: Journal of Science and Research
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.