PERANAN DAKWAH MELALUI PESANTREN KILAT BAGI REMAJA MASJID DI KECAMATAN TALAWI KABUPATEN BATUBARA
Keywords:
Peranan Dakwah, Melalui Pesantren KilatAbstract
Melihat masa remaja yang sering diselingi dengan kegoncangan jiwa. Masa remaja adalah masa yang penuh kegoncangan jiwa masa berada dalam peralihan, sedang berada di atas jembatan goyang yang menghubungkan antara masa kanak-kanak ketergantungan dengan masa dewasa yang ingin berdiri sendiri yang penuh. Perlu adanya semacam usaha untuk mengantisipasi keadaan tersebut untuk menghindarkan akibat yang fatal, kondisi seperti itu dapat mengakibatkan sikap anak yang berpengaruh pada masa dewasanya di kemudian hari.Salah satu program yang menarik bagi penulis adalah program Pesantren Kilat. Menurut penilaian sementara penulis, program yang kegiatan intinya hanya memerlukan waktu beberapa hari mampu mempercepat perubahan sikap dan perilaku peserta terhadap agama adalah program pesantren kilat. Apabila penilaian ini benar, maka dapat dikatakan bahwa pesantren kilat merupakan salah satu metode dakwah yang efektif. Karena untuk menyampaikan dakwah, yaitu mengajak manusia dengan cara bijaksana kepada jalan yang benar merupakan hal yang tidak mudah, memerlukan tenaga, waktu dan dana yang besar. Bertitik tolak dari statement di atas, penulis ingin mengetahui sejauhmana pengaruh atau peranan dakwah melalui pesantren kilat bagi Remaja Masjid di Kecamatan Talawi Kabupaten Batubara.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2020 Cybernetics: Journal Educational Research and Social Studies
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.