Analisis Minat Belajar Dan Aktivitas Belajar Di Masa Pandemi Covid-19 Terhadap Kualitas Belajar Daring Siswa SMP N 2 Trumon Timur Kabupaten Aceh Selatan Tahun 2021

Authors

  • Rahmat Arifin, Farah Fahdhienie, Putri Ariscasari Universitas Muhammadiyah Banda Aceh

Keywords:

Kualitas Belajar, Minat Belajar, Aktivitas Belajar, Aksesibilitas, Kepemilikan Perangkat, Kemudahan Memperoleh Materi

Abstract

Pada tahun 2021 ini, dunia diguncangkan oleh munculnya sebuah virus yang dikenal dengan Covid-19 (Corona Virus Disease 2019). Awal munculnya virus ini pertama kali ditemukan di kota Wuhan, China pada akhir Desember 2019. Virus ini menular dengan sangat cepat dan telah menyebar ke hampir semua negara, termasuk Indonesia, hanya dalam waktu beberapa bulan. Hingga 12 juli 2021 total kasus COVID-19 di dunia adalah 186.638.285 kasus dengan 4.035.037 kematian (CFR 2,2%) di 204 negara terjangkit dan 152 negara tranmisi komunitas.tujuan penelitian ini untuk mengetahui minat belajar dan aktivitas belajar di masa pandemic covid-19 terhadap kualitas belajar daring SMP N 2 Trumon Timur. Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan rancangan penelitian cross sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SMP N 2 Trumon Timur sebanyak 117 siswa dari seluruh populasi. Pengumpulan data dilaksanakan pada 10 Februari 2022 – 17 Februari 2022. Melalui penyebaran kuesioner, selanjutnya dilakukan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas kualitas belajar siswa cukup (55,6%), minat belajar baik (53,0%), aktivitas belajar baik (56,4%), aksesibilitas baik (53,0%), kepemilikan perangkat baik (60,7%) dan kemudahan memperoleh materi (53,3%). Analisis bivariat menunjukkan bahwa ada hubungan antara minat belajar (p=0,00), aktivitas belajar (p=0,03), aksesibilitas (p=0,00) dan kepemilikan perangkat (0,00) terhadap kualitas belajar. Serta tidak ada hubungan antara kemudahan memperoleh materi (0,56) dengan kualitas belajar. Kesimpulannya adalah kualias belajar berhubungan dengan minat belajar, aktivitas belajar, aksesibilitas, kepimilikan perangkat, dan kemudahan memperoleh materi. Diharapkan hasil penelitian dapat menjadi bahan pertimbangan untuk para guru khususnya SMP N 2 Trumon Timur untuk dapat memperbaiki proses belajar mengajar yang berguna untuk meningkatkan kualitas belajar siswa.

Downloads

Published

2022-08-23

Issue

Section

Articles